Pada Jumat, 30 Juli 2021 telah dilaksanakan kegiatan Pembekalan dan Pelepasan Praktik Industri (PI) 2021, yang diselenggarakan secara daring melalui virtual zoom meeting.
Adapun rangkaian dari acara tersebut yaitu pembagian Dosen Pembimbing Lapangan Praktik Industri mahasiswa program studi Pendidikan Teknologi Informasi angkatan 2018, serta pemberian semangat dan arahan oleh para dosen dalam membekali persiapan mahasiswa PTI yang akan melaksanakan Praktik Industri 2021, tak lupa dalam rangkaian kegiatan pembekalan juga di sisipkan doa bersama demi kelancaran pelaksanaan PI serta kesehatan bagi dosen dan mahasiswa- mahasiswa PTI yang sedang melakukan isoman.

“Prodi PTI merupakan prodi unggulan dan merupakan salah satu prodi terfavorit dari Universitas lampung, doa nya agar PI berjalan lancar dan dijauhkan dari segala wabah virus di tengah masa pandemi ini” Ucap Kepala Jurusan PMIPA Prof. Dr. Undang Rosidin, M.Pd.
Wayan Suana. S, Pd. M, Si selaku Ketua Program Studi PTI menambahkan “Mahasiswa PTI diharapkan untuk menjaga nama baik prodi, untuk pelaksanaan dilakukan sesuai dengan kebijakan instansi terkait dengan situasi dan kondisi seperti pada saat ini”
(Medinfo : Gendis Ananda Putri)