Dua orang Mahasiswa Pendidikan Teknologi Informasi (PTI) Jurusan Pendidikan MIPA FKIP Unila memperoleh Medali Perunggu pada Lomba Olimpiade Sains Mahasiswa bidang Komputer, yang diadakan oleh Pelatihan Olimpiade Sains Indonesia (POSI) pada Tahun 2020. Kedua mahasiswa tersebut adalah Trio Mahfuddin (2018) dan Retno Wuri Handayani (2020).
Untuk memacu peningkatan prestasi kedua mahasiswa tersebut serta memotivasi mahasiswa PTI lainnya, Prodi PTI memberikan sejumlah uang pembinaan kepada setiap mahasiswa yang menjadi juara dalam setiap jenis kegiatan lomba atau kompetisi. Dalam sebuah sesi diskusi daring via Zoom yang disiarkan secara live via Youtube, Retno, salah satu peraih medali, menyatakan bahwa situasi pandemi ini ternyata memiliki sisi positif, yaitu kemudahan mahasiswa dalam mengikuti lomba-lomba tingkat nasional secara daring, tanpa harus mengeluarkan banyak waktu, tenaga, dan biaya untuk mengikuti lomba tersebut. Untuk itu, dia berpesan agar mahasiswa lainnya tetap giat berusaha dan produktif dalam berprestasi walaupun dalam kondisi wabah Covid-19.